Welcome

<< Selamat datang di blog saya, semoga bermanfaat >>

Friday, September 27, 2019

Saturday, August 17, 2019

Sunday, July 21, 2019

SEMPOL DAGING AYAM


Cara Membuat Sempol:



Informasi Gizi

Kalori = 121.30 Cal
Protein    =    8.00 g
Lemak     =    7.60 g
Serat         =    0.30 g
Karbohidrat = 4.80 g

Friday, July 19, 2019

Latihan soal tentang ASEAN

Ringkasan ASEAN

ASEAN


1. Latar Belakang Berdirinya ASEAN
Berdirinya ASEAN dilatarbelakangi oleh faktor-faktor sebagai berikut.

a. Persamaan Letak Geografis

Seluruh negara-negara di Asia Tenggara terletak di antara dua benua, yakni Benua Asia dan Benua Australia, dan di antara dua samudera yaitu Samudra Hindia dan SamudraPasifik. Jadi, berdasarkan letak geografis, negara-negara tersebut merupakan satu regionalatau satu kesatuan wilayah.

b. Persamaan Dasar Kebudayaan
Kawasan Asia Tenggara mempunyai dasar kebudayaan dan bahasa serta tata kehidupan dan pergaulan yang hampir sama, karena mereka sebagai pewaris peradaban rumpun Melayu Austronesia.

c. Persamaan Nasib
Negara-negara Asia Tenggara sama-sama dijajah oleh bangsa Barat, kecuali Thailand. Itulah yang menumbuhkan rasa setia kawan antara bangsa-bangsa di Asia Tenggara.

d. Persamaan Kepentingan
Negara-negara di Asia Tenggara membutuhkan daerah perairan laut, terutama Selat Malaka dan Selat Sunda yang merupakan pintu gerbang di sebelah barat dan menjadi jalan utama bagi lalu lintas serta perdagangan dunia. Di samping itu, adanya kepentingan bersama baik di bidang ekonomi, sosial-budaya, maupun keamanan dan stabilitas politik kawasan, merupakan latar belakang dibentuknya ASEAN.

2. Terbentuknya ASEAN
Asean (Association of South East Asian Nations) berdiri sesuai Deklarasi Bangkok pada tanggal 8 Agustus 1967 yang ditandatangani oleh lima menteri luar negeri negara-negara di kawasan Asia Tenggara. Kelima menteri luar negeri itu adalah:
a. Adam Malik dari Indonesia
b. Tun Abdul Razak dari Malaysia
c. Thanat Khoman dari Thailand
d. S. Rajaratnam dari Singapura
e. Narsisco Ramos dari Filipina

3. Tujuan ASEAN
Di dalam Deklarasi Bangkok tercantum maksud dan tujuan organisasi ASEAN, antara lain sebagai berikut.
a. Meningkatkan ekonomi, sosial, dan kebudayaan di kawasan Asia Tenggara.
b. Meningkatkan perdamaian dan stabilitas keamanan di kawasan Asia Tenggara.
c. Meningkatkan kerja sama dalam bidang ekonomi, sosial, budaya, teknologi dan ilmu pengetahuan bagi negara-negara anggota ASEAN.
d. Mengadakan kerja sama dalam bidang pertanian, industri, perdagangan dan komunikasi.
e. Menyediakan fasilitas latihan dan penelitian bagi negara-negara di kawasan Asia Tenggara.

4.Prinsip Utama dari ASEAN

* Menghormati kemerdekaan, kedaulatan, kesamaan, integritas wilayah nasional, dan identitas nasional setiap negara

* Hak untuk setiap negara untuk memimpin kehadiran nasional bebas daripada campur tangan, subversif atau koersi pihak luar

* Tidak mencampuri urusan dalam negeri sesama negara anggota

* Penyelesaian perbedaan atau perdebatan dengan damai

* Menolak penggunaan kekuatan yang mematikan

* Kerjasama efektif antara anggota

5. Keanggotaan ASEAN
Keanggotaan Asean terbuka bagi negara-negara Asia Tenggara lainnya dengan syarat bahwa negara calon anggota dapat menyetujui dasar dan tujuan organisasi Asean seperti yang tercantum dalam Deklarasi Bangkok. Di samping itu mengenai anggota baru perlu adanya kesepakatan oleh kelima negara pendiri ASEAN. Anggota ASEAN sampai saat ini berjumlah sebelas negara, yaitu:
a. Indonesia
b. Malaysia
c. Thailand
d. Singapura
e. Filipina
f. Brunei Darussalam ( tanggal 7 Januari 1984)
g. Vietnam (28 Juli 1995)
h. Laos (23 Juli 1997)
i. Myanmar (23 Juli 1997)
j. Kamboja (16 Desember 1998)
k. Timor Leste

6. Arti Lambang ASEAN
Lambang ASEAN mempunyai arti sebagai berikut.
a. Arti lambang Secara Umum
1) Melambangkan solidaritas, kesepakatan dan keterikatan kerja sama untuk kemakmuran rakyat di negara-negara ASEAN.

2) Melambangkan kesetiaan ASEAN pada perdamaian dan stabilitas kawasan pada khususnya, dan dunia pada umumnya.

b. Arti Bagian-Bagian Lambang
1) Batang padi tegak berjumlah sepuluh, melambangkan jumlah negara anggota ASEAN
(pada awal berdirinya ASEAN jumlah batang padi ada lima).
2) Batang padi berwarna coklat, melambangkan kekuatan dan stabilitas ASEAN.
3) Lingkaran keliling dan tulisan ASEAN berwarna biru, melambangkan persahabatan.
4) Warna dasar kuning, melambangkan kemakmuran.


7. Kerja sama ASEAN
Kerja sama ASEAN semula dititikberatkan dalam bidang ekonomi, sosial, dan budaya, namun dalam perkembanganya juga menjalin kerja sama di bidang politik.

a. Bidang Ekonomi
Untuk menjalin kerja sama di bidang ekonomi, semula dibentuk sebelas Komite Tetap. Namun kemudian dipadatkan menjadi sembilan. Dari sembilan komite tetap, lima di antaranya menangani kerja sama dalam bidang ekonomi. Komite Tetap di bidang ekonomi tersebut adalah sebagai berikut.
1) Komite Pangan, Pertanian, dan Kehutanan (Committe on Food Ahriculture and Forestry
= COFAF). Komite ini berkedudukan di Indonesia.

2) Komite Transportasi dan Komunikasi (Committee on Transportation and Communication
= COTAC). Komite ini berkedudukan di Malaysia.

3) Komite Keuangan dan Perbankan (Committee on Finance and Banking = COFAB ). Komite
ini berkedudukan di Thailand.

4) Komite Industri, Pertambangan, dan Energi (Committee on Industry, Mineral, and Energy
= COIME ). Komite ini berkedudukan di Filipina.

5) Komite Perdagangan dan Pariwisata (Committee on Trade and Tourism = COTT ). Komite
ini berkedudukan di Singapura. Hasil-hasil yang dicapai dalam kerja sama ASEAN di bidang ekonomi.

1) Meningkatkan kerja sama di bidang kehutanan, perikanan, dan menjaga sumber daya laut.

2) Meningkatkan kerja sama di bidang perhubungan dan komunikasi, yaitu penggunaan satelit Palapa bersama.

Hasil-hasil kerja sama antara negara-negara ASEAN dengan pihak luar ASEAN, antara lain sebagai berikut.
1) Meningkatkan hubungan dagang yang saling menguntungkan dengan MEE. Asean sebagai penghasil bahan mentah, sedangkan MEE sebagai negara industri yang membutuhkan bahan mentah.

2) Meningkatkan kerja sama ekonomi dan dana bantuan dari negara-negara maju seperti Amerika Serikat, Kanada, Australia dan Selandia Baru.

3) Meningkatkan kerja sama dan hubungan ekonomi dengan Jepang dan negara-negara Asia Barat ( Timur Tengah ).

b. Bidang Sosial
Kerja sama ASEAN di bidang sosial ditangani oleh Komite Pengembangan Sosial (Committee on Social Development = COSD). Hasil yang dicapai antara lain sebagai berikut. 1) Peningkatan kerja sama dalam menanggulangi masalah kependudukan.

2) Peningkatan kerja sama mencegah dan memberantas narkotika. Di samping itu juga bekerja sama dengan PBB di bidang sosial, khususnya masalah pengungsian. ASEAN telah berhasil mendesak UNHCR (United Nations High Commissioner for Refuges) untuk mengatasi masalah pengungsi Indocina.

c. Bidang Budaya
Kerja sama ASEAN di bidang budaya ditangani oleh dua Komite Tetap.
1). Komite Kebudayaan dan Penerangan (Committee on Culture and Information = COCI).
2). Komite Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Committee on Science and Technology =
COST).

Hasil-hasil yang dicapai, antara lain sebagai berikut.
1) Kesepakatan mendirikan Universitas ASEAN di Pematang Siantar.
2) Pertukaran acara radio dan televisi antara negara-negara ASEAN.
3) Penyelenggaraan festival film ASEAN.
d. Bidang Politik
Salah satu tujuan ASEAN adalah meningkatkan perdamaian dan stabilitas kawasan Asia Tenggara. Tidak semua negara di Asia Tenggara masuk menjadi anggota ASEAN, seperti Laos, Kamboja, dan Birma ( Myanmar). Sementara itu di Kamboja terjadi pergolakan. Tentu saja hal ini mengganggu stabilitas dan perdamaian kawasan Asia Tenggara. Oleh karena itu negara-negara ASEAN bekerja sama untuk ikut mengatasi kemelut di Kamboja. Atas inisiatif Indonesia, diadakanlah pertemuan yang dikenal dengan Jakarta Informal Meeting (JIM) I (di Bogor) dan II (di Jakarta).

8. Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN
Dalam rangka menetapkan langkah dan kebijaksanaan ASEAN, maka diselenggarakan KTT ASEAN, yang dihadiri oleh kepala negara atau kepala pemerintahan. Adapun KTT ASEAN yang pernah dilaksanakan adalah sebagai berikut.

a. KTT ASEAN I, diselenggarakan di Bali pada tanggal 23-24 Februari 1976 yang dihadiri oleh lima kepala pemerintahan atau negara.

b. KTT ASEAN II, diselenggarakan di Kualalumpur, Malaysia pada tanggal 4-5 Agustus 1977 yang dihadiri oleh lima kepala pemerintahan atau negara.

c. KTT ASEAN III, diselenggarakan di Manila, Filipina pada tanggal 14-15 Desember 1987 yang dihadiri oleh enam kepala pemerintahan atau negara.

d. KTT ASEAN IV, diselenggarakan di Singapura pada tanggal 27-28 Februari 1992, yang
dihadiri oleh enam kepala pemerintahan atau negara Hasil KTT ASEAN IV.
1) Meningkatkan kerja sama bidang ekonomi ASEAN,
2) Mengesahkan rencana pembentukan kawasan perdagangan bebas ASEAN.
3) Mengukuhkan kembali pandangan ASEAN dalam kerja sama politik dan keamanan.
e. KTT ASEAN V, diselenggarakan di Bangkok, Thailand pada tanggal 14-15 Desember

1995. Hadir untuk kali pertamanya dan bergabung bersama para pemimpin Brunei Darussalam, Indonesia, Filipina, Malaysia, Singapura, Thailand, dan perdana menteri Vietnam diterima sebagai anggota ASEAN ketujuh. Di samping itu hadir pula para pemimpin negara Asia Tenggara yang belum masuk menjadi anggota ASEAN yaitu Kamboja, Laos, dan Myanmar.

Hasil KTT ASEAN V.
1) Persetujuan untuk mempererat kerja sama ekonomi ASEAN.
2) Persetujuan zona bebas senjata nuklir Asia Tenggara.
f. KTT ASEAN VI, diselenggarakan di Hanoi, Vietnam , tanggal 15-16 Desember 1998.
g. KTT ASEAN VII, diadakan di Kamboja pada tanggal 4 – 5 November 2002.

Wednesday, July 17, 2019

Memasang Musik atau Lagu di Blog Autoplay (Otomatis Putar)

Memasang lagu ke blog yang otomatis diputar atau autoplay dapat dengan mudah kamu lakukan, kamu hanya perlu memasang sebuah widget pada blogmu yang berisi dengan script dari website SoundCloud. Kenapa memilih SoundCloud? Karena lagu apa saja disini mudah didapatkan. Terlebih lagi kamu bisa bebas memilih lagu pilihanmu sendiri. Berikut cara mendapatkan script SoundCloud
  1. Buka situs SoundCloud
  2. Pada kotak pencarian, ketikkan judul lagu atau musik yang ingin digunakan lalu klik search.
  3. Jika lagu yang dicari sudak ketemu klik tombol Share.
    Cara Memasang Lagu di Blog AutoPlay (Otomatis Putar)
  4. Pada tab yang baru muncul klik pada bagian Embed
  5. Scroll kebawah dan centang Enable automatic play agar musik otomatis memutar dan pilih size 300px agar minmalis.
  6. Lalu copy code yang diberikan.
Cara Memasang Lagu di Blog AutoPlay (Otomatis Putar)

Setiap Wadah Akan Memercikkan Isinya


Pengajian KH Zainuddin MZ

Jadwal sholat dalam 1 Bulan

Kalender Masehi & Hijriyah

Masehi HijriyahPerhitungan pada sistem konversi Masehi – Hijriah ini memungkinkan terjadi selisih H-1 atau H+1 dari tanggal seharusnya untuk tanggal Hijriyah

Jadwal Sholat Hari ini


jadwal-sholat

Saturday, June 29, 2019

Data untuk pengisian ARD

MENGAPA POTRET NEGERI KITA JADINYA SEPERTI INI ?

MENGAPA POTRET NEGERI KITA JADINYA SEPERTI INI ?

Di jalan raya banyak motor dan mobil saling menyalip satu sama lain.
Mengapa..?
Karena dulu sejak kecil di rumah dan di sekolah mereka dididik untuk menjadi lebih cepat dan bukan menjadi lebih sabar, mereka dididik untuk menjadi yang terdepan dan bukan yang tersopan.

Di jalanan pengendara motor lebih suka menambah kecepatannya saat ada orang yang ingin menyeberang jalan dan bukan malah mengurangi kecepatannya.
Mengapa..?
Karena dulu sejak kecil di rumah dan di sekolah anak kita setiap hari diburu dengan waktu, di bentak untuk bergerak lebih cepat dan gesit dan bukan di latih untuk mengatur waktu dengan sebaik-baiknya dan dibuat lebih sabar dan peduli.

Di hampir setiap instansi pemerintah dan swasta banyak para pekerja yang suka korupsi.
Mengapa..?
Karena dulu sejak kecil di rumah dan di sekolah anak-anak di didik untuk berpenghasilan tinggi dan hidup dengan kemewahan mulai dari pakaian hingga perlengkapan dan bukan di ajari untuk hidup lebih sederhana, ikhlas dan bangga akan kesederhanaan.

Di hampir setiap instansi sipil sampai petugas penegak hukum banyak terjadi kolusi, manipulasi proyek dan anggaran uang rakyat
Mengapa..?
Karena dulu sejak kecil di rumah dan di sekolah mereka dididik untuk menjadi lebih pintar dan bukan menjadi lebih jujur dan bangga pada kejujuran.

Di hampir setiap tempat kita mendapati orang yang mudah sekali marah dan merasa diri paling benar sendiri.
Mengapa..?
Kerena dulu sejak kecil dirumah dan disekolah mereka sering di marahi oleh orang tua dan guru mereka dan bukannya diberi pengertian dan kasih sayang.

Di hampir setiap sudut kota kita temukan orang yang tidak lagi peduli pada lingkungan atau orang lain.
Mengapa..?
Karena dulu sejak kecil di rumah dan disekolah mereka dididik untuk saling berlomba untuk menjadi juara dan bukan saling tolong-menolong untuk membantu yang lemah.

Di hampir setiap kesempatan termasuk di face book ini juga selalu saja ada orang yang mengkritik tanpa mau melakukan koreksi diri sebelumnya.
Mengapa..?
karena dulu sejak kecil di rumah dan disekolah anak-anak biasa di kritik dan bukan di dengarkan segala keluhan dan masalahnya.

Di hampir setiap kesempatan kita sering melihat ada orang "ngotot" dan merasa paling benar sendiri.
Mengapa..?
karena dulu sejak kecil di rumah dan sekolah mereka sering melihat orang tua atau gurunya "ngotot" dan merasa paling benar sendiri.

Di hampir setiap lampu merah dan rumah ibadah kita banyak menemukan pengemis
Mengapa..?
Karena dulu sejak kecil di rumah dan disekolah mereka selalu diberitahu tentang kelemahan2 dan kekurangan2 mereka dan bukannya di ajari untuk mengenali kelebihan2 dan kekuatan2 mereka.

Jadi sesungguhnya potret dunia dan kehidupan yang terjadi saat ini adalah hasil dari ciptaan kita sendiri di rumah bersama-sama dengan dunia pendidikan di sekolah.

Jika kita ingin mengubah potret ini menjadi lebih baik, maka mulailah mengubah cara mendidik anak-anak kita dirumah dan disekolah tempat khusus yang dirancang bagi anak untuk belajar menjadi manusia yang berakal sehat dan berbudi luhur.

Di olah kembali dari tulisan George Carlin seorang Comedian pemerhati kehidupan.

***Jika artikel ini dirasakan bermanfaat silahkan di sharing kepada siapa saja sebanyak-banyaknya.

Mari kita belajar terus dan terus belajar untuk menjadi orang tua dan guru yang lebih baik agar potret negeri kita bisa berubah menjadi lebih baik mulai dari kita, keluarga kita dan sekolah kita sendiri.

*Dia KaruniaMu Terindah*

Senangkah anda bila anak anda lulusan UNAIR, ITB, ITS, UI, UGM atau Amerika, Eropa ?...

Lalu kerja di Amerika...?

Anak yg bagaimanakah yg anda
Inginkan ?

Kiriman kawan... bagus sekali dibaca ...
                           
*Dia KaruniaMu Terindah*....
( _Based on True Story_ ),                                                                                                         --------------------------- 

Aku seorang pensiunan pegawai Kantor Walikota. Usiaku sudah 63 tahun dan sekarang duduk di kursi roda karena suatu penyakit. Suamiku meninggal sewaktu aku memasuki masa pensiun. Anak2 kami ada 4 orang, semuanya berprestasi kecuali si bungsu kami. Dia, yang bungsu, menderita kelainan, wajahnya tidak sempurna dan kelakuannya tidak sesuai dengan umurnya. Tapi hatinya baik dan suka menolong. Ketiga anakku yang lain adalah sarjana ITB, 2 orang mendapat bea siswa ke Amerika dan Jerman dan sekarang ketiga2nya sudah punya perusahaan sendiri yang maju, dan hidup sangat berkecukupan.

Setelah suamiku meninggal aku tinggal berdua saja dengan si bungsu. Pagi2 dia mengangkatku ke kamar mandi, setelah itu mengangkatku lagi ke kursi roda. Dia membantuku berpakaian. Dia juga rajin memasak makanan kesukaanku. Tiap pagi dia membawaku dengan kursi rodaku keliling kompleks perumahan untuk menikmati matahari.

Dalam hidupku yg sepi ini aku sering menangis kalau memandang wajah bungsuku. Bukan karena dia cacat, tapi karena kami selama ini telah menyia2kan nya, menyisihkannya dari anak2ku yg lain. Aku tidak bisa melupakan bagaimana kami tidak pernah mengajaknya liburan bersama kakak2nya, tidak pernah mengikutkannya dalam acara keluarga atau kumpul2 dgn teman dan kerabat. Bahkan dalam foto keluargapun kami tidak mengikut sertakannya. Kami seakan hanya punya 3 anak. Aku juga tidak pernah lupa bagaimana bangganya kami dgn prestasi kakak2nya sejak mereka masuk sekolah TK sampai selesai kuliah. Semua orang kagum dan memuji mereka dan salut dengan cara kami mendidik mereka.

Waktu berlalu, sejak anak2ku berkeluarga, mereka kelihatan sangat sibuk. Mereka jarang menelepon, pulang kerumah waktu liburanpun sekali2 saja. Liburan tahun lalu si sulung pulang sekeluarga. Tapi aku heran dan sedih, mereka tidak mau menginap di rumah kami, rumah tempat dia dibesarkan. Mereka lebih memilih di hotel, aku dan si bungsu sudah siap menunggu mereka dengan hidangan rawon dan empal daging kesukaan anakku. Sampai siang mereka belum muncul, kemudian berangsur sore mereka belum juga datang. Aku sudah berusaha beberapa kali menelepon, tetapi teleponnya tidak diangkat. Setelah jam 20.00 malam, si sulung yg kutunggu2 datang juga. Tapi tanpa anak2 dan istrinya. Katanya ringan, "mereka capek seharian pergi puter2 kota, dan sekarang ingin tidur". Waktu kukatakan kalau rawon dan empal sudah disediakan, dia menjawab, "sudah makan Ma, kenyang". Kemudian dia berbalik dan kembali ke hotel. Aku duduk terhenyak. Kenapa semuanya berubah begini? Dia kebanggaanku dari dulu kenapa sekarang jauh berbeda?...
Ya Tuhan, aku menangis ter-sedu2. Bungsuku berlutut di depanku sambil memegangi tanganku dan berkata: _*"Ma, jangan nangis, nanti Mama sakit. Empalnya kita aja yg makan. Aku suka kok, Mama juga suka kan?"..*_   _Dia memelukku sembari menghapus air mataku.._. Kami berpelukan erat.

_*Ampuni hamba ya Tuhan, telah menyia-nyiakan karunia terindahMu yg berhati emas ini. Ampuni hamba telah pilih kasih kepada titipanMu. Ampuni hamba telah me-nyia2kan kepercayaanMu yg telah menitipkan dia yg tidak sempurna ini. Ampuni hamba telah menganggapnya tidak ada. Ampuni hamba telah merasa malu menerima titipanMu ini ya Tuhan. Ampuni hamba telah sombong membangga2kan kakak2nya. Ya Tuhan, hamba orang yg hina... Ampuni hamba ya Tuhan...*_         

yaa Tuhan.._ _Kisah Ini Sangat Mengharukan... dan Membuat Kita Semakin Tersadar Bahwa Kadang Tuhan Memberikan Sesuatu Yg_ _*Menurut kita bukan yg terbaik...*_ Namun _*Tuhan mempunyai satu rencana indah... Ternyata... itulah KARUNIA INDAH  yg terbaik untuk kita... dan membuat kita bahagia....*_  👍🌹

 _Semoga bermanfaat bg diri kita atas semua pemberian Tuhan dg selalu bersyukur KpdNya....

*semoga kita diberkahi*  anak anak yang penuh iman.